Thursday, November 30, 2006

Komputer ku re-start berulang-ulang

Hari kemarin Kamis 30 Nopember 2006 merupakn hari yang sangat melelahkan dan membuat ku setress. Apa penyebabnya ? Di tempat kerja ku kemarin merupakan hari tutup buku, untuk semua pengadministrasian bulanan. Aku kerja masuk mulai jam tujuh pagi sampai jam setengah tujuh malam, memang sangat melelahkan. Hari kemarin aku masuk seperti biasa dan melakukan job rutin sehari-hari. Lagi serius-seriusnya bekerja dengan tujuan agar target closing data bisa cepat selesai. Tetapi sesuatu terjadi pada komputerku, tiba-tiba hang...... dan mouse-pun tidak bisa digerakan.Aku coba restart tetapi tidak mau masuk ke window hanya bolak-balik restart. Wah...rupanya ini ada penyakitnya. Setelah dicek ternyata data di drive C: nya hilang semua, aduh.. bikun stresss mana kerjaan numpuk lagi. Ada yang tahu kira-kira penyebabnya apa ? Komputerku Pentium 4 dengan RAM 256 Mega Byte Motherboard Merk Gigabyte dengan Hardisk 40 Giga Byte merk SeaGate.

0 komentar: